Tempat Makan di Pulau Batam

Salah satu daya tarik terbesar di P. Batam adalah makanan laut yang segar dan lezat. Udang galah, kepiting yang hidup dengan merangkak, ikan hidup yang diambil dengan menjaring dari laut, udang, kerang dan ikan kerang-kerangan yang dimasak dengan bermacam-macam gaya dan semuanya sangat lezat. Mencoba 'gong-gong' lokal yang menyediakan siput/keong dimana dagingnya berair disamping itu juga merupakan ikan yang keluar dengan menjepit dan mencelupkannya ke dalam saus pedas sebelum dimakan.

Di Batam, dapat ditemukan makanan laut yang segar dan tidak bermasalah.

Bagaimanapun para pengunjung dapat menemukan restauran makanan laut dengan cara mereka sendiri.

Hotel-hotel umumnya memiliki restauran sendiri, diantaranya adalah Nagoya, Batu Besar, Batu Merah, Telaga Punggur, dan semua yang sejajar dengan restauran.

Makanan asli Padang bisa ditemukan di rumah makan Pagi Sore di Nagoya dan Batam Center.

Di Sekupang bisa mencoba kesenangan orang-orang Indonesia, dimana masakan Indonesia tersedia untuk mengiringi tarian-tarian tradisional.

Makanan Khas Batam :

GONGGONG

Sepintas, gonggong diasosiasikan dengan anjing yang mengonggong. Gonggong sejenis siput berwarna putih, hidup diperairan yang bersih sekitar kepulauan KEPRI. Anda hanya bisa menjumpai makanan ini di pulau Batam, Bintan dan pulau sekitarnya. Cara memasak gongong juga sederhana, cukup direbus, campurkan irisan jahe untuk menghilangkan bau amis dan sambal kacang. Harga satu porsi berkisar Rp. 25,000 ~ Rp. 35,000. Rasa dagingnya sangat lezat. Hampir semua tamu saya dari luar kota pernah mencoba gonggong, banyak diantaranya ketagihan dan minta lagi. Ingat, kalau ke Batam jangan lupa makan GongGong.

Nasi Lemak/ Nasi Dagang

Nasi Lemak atau Nasi Dagang. Seperti yang bisa dilihat, Nasi Dagan ini terdiri dari Sambal Kacang dan Bilis, Nasi Santan.

ROTI PRATA

Roti ini terbuat dari tepung terigu protein sedang, dan bahan-bahannya adalah lemak mentega,susu,dan telur. Nah ,

Roti ini juga kurang lengkap jika tidak dimakan dengan kuah kare nya. Bisa dikatakan sepasang lah roti prata dengan kuah kare,, saling melengkapi..

Mie Lendir

Mie Lendir, atau Mie Siram, atau Mie rebus kuah kacang.
Ini makanan kesukaan keluarga kami. Olahan sederhana ini terdiri dari Mie Kuning (bukan Indomie lhohhh..!!), Taoge panjang, Telur rebus, kuah kacang, ditaburi daun seledri, dan bawang goreng.

Hmmm…Mak Nyuss rasanya. Cocok sekali buat sarapan pagi.

Tom Yam Sea Food

Sup ini diolah dari berbagai macam makanan laut seperti udang, cumi-cumi, filet ikan, dicampur dengan Jamur serta bola-bola ikan. Daun jeruk dan batang sereh membuat aroma soup ini semakin sedap.

Mampir ke Batam, jangan lupa nyobaiin kelezatannya. Banyak kok tempatnya, mau tempat yang exlusive? Golden Prawn, Bengkong Laut tempatnya. Atau bisa juga di Sri Rejeki Seafood Restouran Batam.
Atau jika ingin menikmati aneka seafood dengan harga yang murah? Jangan kuwatir. Kedai Seafood ini banyak dijumpai di seputar Jalan di depan Nagoya Hill, atau bahkan bisa saya katakan kedai-kedai seafood ini paling mudah dijumpai di pinggiran jalan, yang biasanya buka pada malam hari. Menjamur Bro…saking buanyaknya….!!!

Sup Daging Kepiting

Kombinasi daging kepiting, asparagus dan telur membuat sup ini semakin sedap dan lezat, apalgi dimakan hangat-hangat.

Hmm…nyam…nyam…nyam…

Sup Ikan Campur


Nah, menu sup ikan campur ini paling digemari di Batam. Sup ini merupakan campuran potongan fillet ikan, sotong dan udang dalam kuah bening dilengkapi dengan irisan tomat hijau dan sawi asin, disajikan dengan potongan cabe rawit dan kecap asin yang diracik jadi satu.

Rasane “Ueenaak tenaaannn”

Jenis Olahan makan laut yang bikin lidah bergoyang…

Kepiting Masak Saos Pedas,Kepiting Masak Merica Hitam,Sotong Goreng Tepung, Steam Ikan Krapu.










  • Chat

    Paypal

    alerpay